Penerbangan Palembang-Singapura Segera Hadir, Cek Jadwalnya! -->

Penerbangan Palembang-Singapura Segera Hadir, Cek Jadwalnya!

29 Nov 2025, Sabtu, November 29, 2025

Bengkalispos.com, PALEMBANG - Asosiasi Travel Agent Indonesia (Astindo) menargetkan nilai transaksi sebesar Rp1,5 miliar hingga Rp2 miliar dalam gelaran Singapore Travel Fair di Kota Palembang.

Kegiatan yang melibatkan langsung Singapore Tourism Board dan Scoot berlangsung selama 3 hari, mulai 28 hingga 30 November 2025 di Atrium Palembang Icon Mall.

Ketua Umum Astindo Pauline Suharno mengungkapkan bahwa kegiatan ini sejalan dengan penyambutan dibukanya kembalirute penerbanganlangsung Palembang–Singapura (PP) melaluiBandara Sultan Mahmud BadaruddinII Palembang mulai 15 Januari 2026.

Ia menilai pameran tersebut dapat menciptakan peluang, baik bagi pelaku industri pariwisata maupun wisatawan asal Sumatra Selatan (Sumsel).

"Acara ini mengumpulkan berbagai mitra di satu tempat sehingga konsumen dapat memperoleh berbagai paket wisata dan layanan yang lebih personal dari agen-agen lokal yang memahami kebutuhan mereka," katanya, Jumat (28/11/2025).

Setidaknya ada 10 agen perjalanan yang hadir dalampameran perjalananini, mencakup dua dari Singapura dan delapan agen perjalanan lokal.

Direktur Wilayah Indonesia Singapura Tourism Board Mohamed Hafez Marican mengatakan, Singapura akan menjadi lebih dekat bagi masyarakat Sumsel.

"Oleh karena itu, pameran ini menawarkan berbagai paket wisata ke destinasi di mana Anda bisa merencanakan lebih sedikit, tetapi lebih banyak menikmati," katanya.

Sementara itu, Manajer Medan Singapore Airlines Zelai Liu menjelaskan bahwa penerbangan rute Palembang–Singapura akan hadir sebanyak empat kali dalam seminggu, yaitu pada Selasa, Rabu, Kamis, dan Sabtu.

Menurutnya, kehadiran rute ini tidak hanya akan membawa penumpang menuju Singapura, tetapi juga menghubungkan wisatawan ke lebih dari 120 destinasi di seluruh dunia.

"Dengan hadirnya penerbangan ini, kami berharap dapat melayani kebutuhan penerbangan wisatawan Sumsel serta membuka peluang baru bagi wisatawan dan bisnis," katanya.

Sementara itu, detail jadwal penerbangan Palembang-Singapura (PP) yang akan dibuka tahun depan adalah sebagai berikut:

  • Singapura-Palembang (E190)

Kamis, Sabtu berangkat pukul 05.00 waktu setempat dan tiba pukul 06.20 waktu setempat.

  • Palembang-Singapura (E190)

Kamis, Sabtu berangkat pukul 07.10 waktu setempat dan tiba pukul 09.30 waktu setempat.

  • Singapura - Palembang (E190)

Selasa, Rabu berangkat pukul 20.45 waktu setempat dan tiba pukul 21.10 waktu setempat.

  • Palembang-Singapura (E190)

Selasa, Rabu berangkat pukul 21.45 waktu setempat tiba pukul 23.55 waktu setempat.

TerPopuler